Peringati Hari Anak Nasional, Pemkab Konkep Gelar Aksi Sehat di Sekolah



Konkepkab.go.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Kepulauan (Konkep) melalui Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBP3A) menggelar aksi sehat di sekolah, Rabu (23/7/2025).

Aksi sehat ini dilaksanakan di SD Negeri 3 Langara Kecamatan Wawonii Barat. Kegiatan tersebut selain dihadiri oleh siswa dari SDN 3 Langara, juga dihadiri pula siswa dari SDN 8 Langara. Hal ini dilakukan dalam memperingati Hari Anak Nasional (HAN) dengan tema nasional ‘Anak hebat, Indonesia Kuat Menuju Indonesia Emas 2045’ dan subtema daerag ‘Sehari Tanpa Gadget-Sehat, Ceria, dan Berdaya’. Aksi sehat ini sebagai bentuk komitmen Pemkab Konkep dalm menjamin pemenuhan hak-hak anak.

“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk komitmen Pemerintah Daerah dalam menjamin pemenuhan hak-hak anak sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Perlindungan Anak, serta mendukung Kabupaten Konawe Kepulauan menuju Kabupaten Layak Anak,” ujar Kepala Bidang Pemenuhan Hak Anak, Pencegahan dan Perlindungan Hak Anak Dinas PPKBP3A Konkep, Hj. Marniansih, SKM, MKM.

Lebih lanjut, Hj. Marniansih menjelaskan, tujuan dilaksanakan kegiatan ini yaitu untuk mendorong kesadaran akan pentingnya perlindungan dan pemenuhan hak anak. Selain itu juga untuk mengajak anak-anak mengurangi ketergantungan terhadap gadget, serta meningkatkan partisipasi anak dalam kegiatan sehat, kreatif, dan sosial.

“Adapun bentuk kegiatan yang dilaksanakan antara lain pemeriksaan kesehatan gratis bagi anak-anak, senam ceria dan edukasi jajanan sehat, edukasi tentang literasi penggunaan internet sehat, penampilan kreatif Forum anak, dan pembacaan deklarasi hak anak oleh Forum Anak,” jelasnya.

Hj. Marniansih juga menambahkan bahwa kegiatan ini terselenggara atas kerja sama dan kolaborasi bersama dari berbagai pihak. Diantaranya Dinas PPKBP3A sebagai penanggung jawab utama, Dinas Kesehatan dalam hal pemeriksaan dan edukasi gizi, Dinas Kominfo dalam edukasi literasi internet sehat, Puskesmas Langara, dan Forum Anak Daerah dan Sekolah.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan ini. Semoga semangat perlindungan anak tidak hanya berhenti pada seremoni, tetapi menjadi gerakan bersama setiap hari,” ucapnya.

Kegiatan aksi sehat di sekolah  ini ikut disupport langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Konawe Kepulauan, Ucha Nydia Ramadhani, S.Pd. Menurutnya, Hari Anak Nasional bukan sekadar peringatan tahunan, tetapi momen refleksi bersama, apakah anak-anak sudah mendapatkan hak hidup yang layak, pendidikan yang bermutu, lingkungan yang aman, dan kasih sayang yang cukup.

Ucha Nidya juga mengatakan, TP PKK sebagai mitra strategis pemerintah memiliki komitmen kuat dalam mendukung perlindungan anak. melalui berbagai program seperti sekolah ayah bunda, kampung ramah anak, posyandu ramah anak, hingga gerakan tanpa gadget seharian, TP PKK hadir dan bekerja sama demi tumbuh kembang anak-anak yang lebih baik.

“Hari ini, kalian diajak untuk menikmati waktu tanpa gadget, bermain, bergerak, tertawa, dan berinteraksi dengan teman serta lingkungan. Karena sejatinya, masa anak-anak adalah masa emas untuk bersosialisasi, mengenal diri, dan menggali potensi,” ungkap Ucha.

Ucha Nidya juga mengapresiasi Dinas PPKBP3A, Dinas Kesehatan, Dinas Kominfo, para guru, tenaga medis, serta seluruh pihak yang telah berkolaborasi untuk menyukseskan kegiatan ini.

“Semoga Hari Anak Nasional ini menjadi pengingat bahwa tugas kita belum selesai, selama masih ada anak-anak yang belum mendapat perlindungan yang mereka butuhkan,” tandasnya.

Sumber : Peringati Hari Anak Nasional, Pemkab Konkep Gelar Aksi Sehat di Sekolah

Berita Lainnya

Avatar

Panen Raya Jagung di Desa Noko, Bupati Konkep Apresiasi Petani Milenial dan PKK

Panen Raya Jagung di Desa Noko, Bupati Konkep Apresiasi Petani Milenial dan PKK

24 Jan 2026
Avatar

Pastikan Pelayanan Publik Maksimal, Bupati Rifqi Saifullah Razak Kukuhkan 9 Penjabat Kepala Desa

Pastikan Pelayanan Publik Maksimal, Bupati Rifqi Saifullah Razak Kukuhkan 9 Penjabat Kepala Desa

07 Jan 2026
Avatar

Momen Hari Santri Nasional, Pesantren Nadhatul Wathan Wawonii Miliki Izin Operasional

Momen Hari Santri Nasional, Pesantren Nadhatul Wathan Wawonii Miliki Izin Operasional

22 Oct 2025
Avatar

Tunaikan Janji Politik, Bupati Konkep Wakafkan Gaji untuk Bantuan Pendidikan Mahasiswa

Tunaikan Janji Politik, Bupati Konkep Wakafkan Gaji untuk Bantuan Pendidikan Mahasiswa

15 Oct 2025